• Jumat, 22 September 2023

Diluncurkan Erick Thohir di Jakarta, Merchandise Resmi Piala Dunia U-20 Andalkan Produk Lokal Siap Dipasarkan

- Senin, 13 Maret 2023 | 09:40 WIB
Ketua Umum PSSI Erick Thohir mempromosikan Merchandise Piala Dunia U20 (PSSI)
Ketua Umum PSSI Erick Thohir mempromosikan Merchandise Piala Dunia U20 (PSSI)

SILANEWS-Piala Dunia U-20 2023 memerlukan berbagai bentuk merchandise sebagai salah satu identitas sekaligus media promosi, baik yang dibagikan gratis, maupun yang dijual.

Puluhan ribu penonton langsung pada 6 stadion yang telah ditentukan dapat membeli produk-produk marchendise tersebut.

Untuk menghindari pemalsuan produk, marchandise resmi dibuat oleh pemegang lisensi resmi.

Terkait dengan Indonesia sebagai penyelenggara Piala Dunia U-20 2023, sebuah perusahaan Indonesia menjadi pemegang lisensi merchandise resminya.

Baca Juga: Sayembara ‘Novel’ Dewan Kesenian Jakarta 2023,Syarat Minimal 20 Ribu Kata dan Tenggat Pengiriman 19 April 2023

Dikutip dari siaran pers pssi.org, PT. Juara Raga Adidaya (Juaraga) lewat produknya ‘apparel Juara’ terpilih sebagai pemegang lisensi merchandise resmi untuk Piala Dunia U-20 2023

Apparel lokal, Juara, dipercaya menjadi penyedia souvenir Piala Dunia U-20 2023. Sebanyak 53 jenis merchandise siap dijual ke masyarakat, antara lain T-Shirt, jersey, jaket, topi, sendal, dan sebagainya.

Semua souvenir yang dijual berasal dari 95 persen bahan baku yang dibuat di Indonesia. Juara juga melibatkan UMKM sebagai mitra produksi.

Baca Juga: Kurangi Risiko Longsor Susulan, BNPB Akan Rekolasi Rumah 100 KK di Natuna - Kepri

Ketua Umum PSSI - Erick Thohir menyatakan Indonesia siap menggelar Piala Dunia U-20, dengan sisa waktu persiapan tinggal 73 hari.

Terpilihnya PT. Juara Raga Adidaya (Juaraga) lewat produknya apparel Juara sebagai pemegang lisensi merchandise resmi untuk Piala Dunia U-20 2023, menurut Erick Thohir menjadi sebuah terobosan karena produk lokal bisa terlibat di hajatan akbar yang akan diselenggarakan di Indonesia.

Erick Thohir, yang merupakan Ketua LOC (Local Organizing Committee) melakukan peluncuran menchandise di Atrium Mall FX Sudirman, Jakarta, Rabu (8/3/2023)

Baca Juga: Jaga Kesehatan Ginjal, Pasien Cuci-Darah di RSUD Ulin Banjarmasin – Kalsel Per Bulan Capai 300 Orang

"Piala Dunia U-20 tinggal 73 hari lagi, saya rasa ini persiapan tercepat yang pernah saya emban dan juga pak Menpora Zaenuddin Amali. Kita perlu kerja keras bersama, waktu yang mepet bukan alasan tidak bisa. Peluncuran menchandise Juara adalah bagian dari kita untuk memeriahkan event terbesar kedua FIFA yaitu kejuaraaan dunia U-20. Ayo, segera viralkan," ujarnya.

Halaman:

Editor: Amril Taufik Gobel

Sumber: PSSI

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X