Peringatan Hari Amal Bakti ke-77, Kenali Kembali Arti Penting Keberadaan Kemenag

- Rabu, 4 Januari 2023 | 14:42 WIB
Peringatan Hari Amal Bakti ke-77 Untuk Kenali Kembali Arti Penting Keberadaan Kementerian Agama (Kemenag). (Instagram @kemenag_ri)
Peringatan Hari Amal Bakti ke-77 Untuk Kenali Kembali Arti Penting Keberadaan Kementerian Agama (Kemenag). (Instagram @kemenag_ri)

SILANEWS - Peringatan Hari Amal Bakti ke-77 Untuk Kenali Kembali Arti Penting Keberadaan Kementerian Agama (Kemenag).

Kementerian Agama (Kemenag) masih sangat penting keberadaannya dalam konteks Indonesia, apalagi jika dikaitkan dengan keberagamaan masyarakat Indonesia.

Kementerian Agama juga  merupakan salah satu kekhasan Bangsa Indonesia.

Baca Juga: 'Keadilan Sang Hakim', Kisah Nyata yang Diangkat Menjadi Film Pendek oleh BPIP dan MA. Begini Kisahnya!

Kementerian Agama itu tidak hanya haji yang merupakan tugas nasional.

Lebih dari itu, Kemenag juga berperan dalam pengembangan pendidikan keagamaan melalui Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat, baik Islam, Kristen, Katolik, Hindu, dan Buddha

Tentang keberadaan dan arti penting Kementerian Agama selalu diaktualisasikan pada peringatan Hari Amal Bakti (HAB), seperti diunggah instagram resmi @kemenag_ri (3/1).

Baca Juga: Ini Dia 10 Brigjen Polri Yang Dinaikan Menjadi Irjen Polri oleh Kapolri Listyo Sigit Prabowo

“Di awal tahun, tepatnya hari ini, Selasa, 3 Januari 2023, keluarga besar Kementerian Agama memperingati Hari Amal Bakti (HAB) ke-77", tulisnya.

Kita juga diajak untuk mengenal, memahami dan meresapi atau bertanya kembali mengapa dan untuk apa Kementerian Agama yang dulu bernama Departemen Agama ini dilahirkan pada 1946.

"Lalu, kita sebagai generasi penerus Kementerian Agama, sudahkah melakukan pengabdian sebagaimana khittah kelahiran Kementerian Agama atau belum?", lanjut caption melalui Instagram tersebut.

Baca Juga: KAI Memohon Maaf Keterlambatan KA Akibat Banjir, Beberapa KA dilakukan Pengalihan Perjalanan

Pada peringatan HAB ke-77 tahun, Kemenag mengajak kepada seluruh ASN Kementerian Agama untuk memperbaiki niat pengabdian dan pelayanan kepada umat.

Jadikan peringatan HAB ini sekaligus sebagai penanda sejarah panjang pengabdian Kementerian Agama dalam melayani seluruh umat beragama di Indonesia.

Halaman:

Editor: Yulyanto

Sumber: Instagram @kemenag_ri

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X