• Jumat, 22 September 2023

Misi Dagang Pemprov Jatim ke Banten, Gubernur Khofifah: Total Transaksi Rp 340,7 Triliun

- Minggu, 17 September 2023 | 17:55 WIB
 Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa  (Pikiran-rakyat.com)
Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa (Pikiran-rakyat.com)

SILANEWS-Setiap kepala daerah, termasuk para gubernur, dituntut mampu meningkatkan keunggulan ekonomi masyarakat daerah masing-masing.

Selain mendatangkan investor, Gubernur juga harus mampu memacu pertumbuhan dan produktivitas aneka produk daerah serta memasarkannya.

Untuk peran itu Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa melakukan misi dagang ke Provinsi Banten, di Kota Serang, Senin (11/9/2023).

Baca Juga: Nindya Karya Tanda Tangani Kontrak Baru Proyek Pembangunan Kampus Lapangan Geologi Karangsambung dan Bayat

Melalui unggahan akun instagram @khofifah.ip pada Selasa, 12 September 2023, berikut ini laporannya:

“Bawang merah asal Jawa Timur tidak cuma terkenal karena kualitasnya yang bagus, namun juga harganya relatif terjangkau.

Dalam misi dagang ke Banten kemarin, ada tiga produk bawang merah asal Jawa Timur yang dibawa yaitu bawang merah asal Nganjuk, Probolinggo, dan Madiun.”

Baca Juga: Presiden Jokowi Salurkan Bantuan Pangan untuk Warga Karawang

Melalui misi dagang tersebut diperoleh keuntungan yaitu terjadinya transaksi secara langsung, dengan kualitas dan kuantitas produk yang terjamin, dibandingkan melalui mekanisme pasar.

“Oleh Pj Gubernur Banten, Bapak Al Muktabar, disampaikan bahwa selama ini pasokan bawang merah Banten selalu berasal didatangkan dari luar Banten.

Nah, melalui misi dagang ini, beliau berharap Jawa Timur bisa memenuhi kebutuhan masyarakat Banten tersebut. Tentunya kerjasama ini membawa kebaikan bagi Banten dan Jawa Timur.”

Baca Juga: Realisasi Investasi Sumut Semester I 2023 Capai Rp22,2 Triliun, Hassanudin Minta Kemudahan Investasi Ditingkat

Secara angka nilai produk Jatim yang dibeli Banten jauh lebih tinggi, mencapai Rp 312 triliun, dan ke depan tentu akan ada perbaikan serta keseimbangan.

“Sebagai informasi, dalam misi dagang Jatim- Banten kemarin, Senin (11/9), tercatat nilai transaksi mencapai Rp340,7 Miliar.

Halaman:

Editor: Amril Taufik Gobel

Sumber: Instagram @khofifah,ip

Tags

Terkini

X